Tuesday

Pusing (Sindrom Yin-Xu Ginjal)

Pusing (dizziness) dibedakan dengan sakit kepala atau headaches. Dalam Traditional Chinese Medicine (TCM), pusing disebut sebagai xuan-yun. Xuan berarti penglihatan yang kabur (blurred vision), sedangkan yun berarti pusing.

Penyakit pusing ini memiliki interval atau spektum yang cukup luas yaitu dari penglihatan yang kabur dengan hanya merubah posisi tubuh sampai dengan kehilangan keseimbangan tubuh serta obyek yang dilihat terasa berputar (sering dikenal sebagai vertigo) termasuk kehilangan kemampuan berpikir secara normal ataupun kehilangan konsentrasi.  

Etiologi (Umum)

Beberapa penyebab penyakit pusing ini diantaranya : (1) emosi marah, frustasi, dendam dan emosi lain yang menyebabkan yang-hati berkobar. Hal ini sering terjadi pada pusing dengan tipe shi atau ekses (2) kerja dan aktivitas seksual yang berlebihan tanpa cukup istirahat akan melemahkan ginjal. Pusing pada kasus ini dikategorikan sebagai tipe xu (3) terlalu berlebihan mengkonsumsi makanan yang berminyak atau produk yang mengandung susu (termasuk keju, mentega, dan lainnya) serta tidak teratur dalam pola makan. Hal ini akan melemahkan organ-limpa dan menyebabkan munculnya patogen lembab dan phlegma.  

Patologi (Yin-Xu Ginjal)

Pusing tipe xu atau defisien berkaitan dengan penglihatan yang kabur ketika posisi tubuh berubah. Sensasi pusing yang terjadi diakibatkan tidak cukupnya qi sampai pada kepala, pada kasus yin-xu ginjal, jing gagal menutrisi sumsum atau sui dan otak. Hal ini menyebabkan defisiensi pada lautan sumsum (sea of marrow) dan termanifestasi dengan gejala pusing kepala.  

Manifestasi Klinis (Yin-Xu Ginjal)

Pusing, kepala terasa kosong, tinitus (telinga berdenging), depresi, merasa letih, sering bangun malam, suka lupa, terasa kurang enak pada pinggang belakang dan lutut serta lidah merah tanpa selaput.  

Akupuntur (Yin-Xu Ginjal)

CV-04, KI-03, BL-23 dan BL-52 memperkuat yin dan menutrisi jing GV-20 menstimulasi qi naik ke otak dan menutrisi sui GB-39 titik dominan sui, digunakan untuk menutris sui dan menghilangkan pusing khususnya dari yin-xu organ ginjal  

Herba Tonik Yin

Herba tonik yin umumnya bersifat manis-dingin atau asin-dingin dan cenderung lengket. Beberapa herba yang dapat dikonsumsi untuk meningkatkan yin terutama arah organ ginjal diantaranya : tian men dong (asparagus), gou qi zi (wolfberry) dan han lian cao (urang-aring). Namun demikian herba tersebut tidak cocok diberikan kepada pasien yang menderita yang-xu ginjal dan yang-xu limpa terutama dengan gejala diare.

Sumber Bacaan :

The Practice of Chinese Medicine. Giovanni Maciocia. Churchill Livingstone. 1994.

Herba Sinshe 2. Justina et. Al. Intisari Mediatama. 2010.

Mudah2an Bermanfaat.